-->

Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau

Post a Comment

Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau

Udang adalah salah satu bahan masakan yang mudah olah dan banyak variasi makanan yang dapat di olah dengan bahan udang seperti di tumis , di panggang ,di rebus dan masih banyak lagi . Pada kali ini Resep Bundo akan memberikan resep mengolah bahan udang ini dengan di tumis.
Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau
Menumis udang merupakan hal sangat cocok apabila akan di tambahkan dengan sambal lombok hijau sebagai bahan untuk menumis nya. Memasak Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau ini akan semakin nikmat jika ketika di lengkapi  sebuah nasi yang masih dalam keadaan panas & juga tidak akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memasak oseng - oseng tersebut. Berikut ini adalah beberapa bahan & cara Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau.

Bahan Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau

  • 6 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • Jeruk nipis (peras air jeruknya)
  • 500 gram Udang
  • Cabai hijau keriting (secukupnya)
  • Cabai hijau besar (secukupnya)
  • Garam
  • Penyedap rasa
  • Gula
  • 1 sdm saus tiram
  • Gula jawa / Gula merah
  • Minyak
  • Kecap
  • 1 sdt minyak wijen

Cara Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau

  1. Cuci udang sampai bersih ,kemudian rendam udang tersebut dengan sedikit air perasaan jeruk nipis yang sudah di siapkan tadi dan tunggu sampai bau amis pada udang menghilang.
  2. Potong bawnag putih ,bawang merah dan cabai hijau.
  3. Panaskan minyak goreng.
  4. Setelah minyak goreng panas campur dengan minyak wijen.
  5. Masukan bumbu yang sudah di tiriskan , tunggu hingga harum wangi nya.
  6. Setelah bumbu harum masukkan garam, gula, saus tiram, dan penyedap rasa.
  7. Masukkan undang , aduk - aduk hingga merata,masukkan gula jawa / gula merah , tambahkan kecap aduk hingga merata dan tambahkan sedikit air.
  8. Dan terakhir kalian semua tunggu udang sampai matang.
  9. Oseng - oseng udang lombok hijau siap di hidangkan.
Itulah Resep Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau tidak terlalu sulit bukan ? Jangan sungkan untuk kalian dapat membagikan resep di oseng-oseng tersebut  untuk teman - teman kalian , saudara kalian ataupun sahabat kalian semua agar mereka semua juga dapat merasakan Mudah Membuat Oseng - Oseng Udang Ala Bundo Lombok Hijau

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter